Perlombaan Dai Cilik, Siswa-Siswi SDN 79 Desa Enrekeng Tampil Beda

INTELPOS.ID Memasuki Hari ke 19 kegiatan Ramadhan Fest Soppeng tahun 2024 kembali ramai dengan pengunjung dari berbagai Desa dan Kecamatan yang bukan saja hadir untuk berbelanja di sejumlah tenant, namun kehadirannya untuk menyaksikan lomba Dai Cilik antar Kecamatan yang digelar BPC HIPMI Kabupaten Soppeng yang berlangsung di lapangan Gasis Watansoppeng, Rabu (3/4/2024).


Dalam lomba Dai Cilik ini, sebanyak 13 peserta perwakilan kecamatan yang hadir mengisi acara yang mulai pada sore hari.


Sebanyak 5 peserta yang ikut di sore hari sementara pada malam ke 24 puasa ramadhan ini sebanyak 8 peserta termasuk perwakilan dari kecamatan Ganra yang di wakili siswa siswi SDN 179 Enrekeng.



Kedua Siswa-siswi SDN 79 Desa Enrekeng Kecamatan Ganra yakni Ahmad Al Rasyi Bil Haq anak pasangan Basri dan Mirna.A.Md dengan judul ceramah, Keajaiban Sedeqah.


Sementara siswi atas nama Ghania Khaerunnisa anak pasangan H.Baba dan Hj. Fatmawati yang juga membawakan judul yang sama yakni Keajaiban Sedeqah.


Kedua Siswa-siswi tersebut memukau para penonton dan juri dalam ajang antar kecamatan sekabupaten soppeng ini dengan penilaian mimik dan atau artikulasi, begitu juga dengan penguasaan materi dengan waktu yang sediakan minimal 5 menit dan maksimal 7 menit.


Dalam lomba ini panitia memberikan Piagam Penghargaan dan beasiswa  dari Ruang Guru sebesar Rp. 1.500.000 kepada masing-masing peserta sementara bagi yang juara juga akan di berikan uang pembinaan hingga Rp 2 juta.


Adapun juri dalam lomba ini yakni KM Satturi,S.Pd.M.Pdi dah Zainal, S.Ag.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال